Saturday, November 23, 2013

Daily Mirror: Inggris Negeri Para Pembohong !

"Britain is nation of liars", begitu judul besar pada rubrik UK-News di Daily Mirror tanggal 22 November 2013 lalu yang ditulis oleh Jonathan Symcox. Cukup mengagetkan memang.

Bagaimana bisa bangsa Eropa yang terkenal dengan budayanya yang tinggi itu bisa demikian. Tapi setidaknya, begitulah menurut Mirror berdasarkan studi psikologi yang dilakukan oleh Dr. Aric Sigman.

"Setengah dari penduduk Inggris berbohong setiap hari". Tulis harian ini. Khususnya ketika seseorang terlambat datang ke tempat kerja.

Alasan yang kerap digunakan adalah: "Jalanan macet", "Alarmku tidak menyala", "Kereta apiku tertunda", dan "Mobilku rusak".

Menurut Dr. Sigman, suka beralasan sopan seperti ini sudah kebiasaan orang Inggris. Alasan-alasan ini seakan menunjukkan penyesalan sehingga seakan anda harus mempercayainya.

Tapi, kalau dibandingkan dengan Indonesia, bagaimana ya...? Hehehe

Sumber: http://www.mirror.co.uk/news/uk-news/britain-nation-liars---especially-2836052
loading...

0 komentar:

Post a Comment

Artikel ini belum lengkap tanpa komentar anda!
Silahkan berkomentar yang santun dan cerdas, tidak menghina, tidak memaki dan tidak menyebar kebencian. Terima kasih